
Fakultas Pertanian
KATA DEKAN
Fakultas pertanian memiliki dua program studi yaitu Agribisnis dan Agroteknologi dengan konsentrasi arsitektur pertamanan. Fakultas Pertanian di harapkan mencetak calon peneliti, perencana, wirausaha, designer pertanaman selain pelaku bisnis pertanian lainnya. Mahasiswa selalu dibekali dengan pengetahuan yg bersifat teori dan praktis. Mahasiswa diberikan pembelajaran di luar kampus seperti di lahan sawah dan kebun serta peternakan dan langsung bersama petani dan peternak. Selain itu, mahasiswa juga diajak untuk mengenal sektor pertanian di luar negeri seperti Thailand, misalnya kunjungan ke Chulalongkorn University dan pengelolaan usahatani pada beberapa tempat di sentra sentra pertanian.
VISI MISI FAKULTAS PERTANIAN
Visi
Menjadikan fakultas yang unggul mampu membentuk sarjana pertanian yang kompeten, dan berdaya saing tinggi dan mandiri serta berintegritas moral budaya.
Misi
- Melaksanakan pendidikan untuk menghasilkan sarjana pertanian yang mampu menguasai IPTEK secara komprehensif tentang agribisnis dan agroteknologi.
- Menyelenggarakan penelitian untuk menghasilkan dan mengaplikasikan IPTEK agribisnis dan agroteknologi
- Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat guna menghasilkan konsep-konsep kekinian mengenai agribisnis dan agroteknolog
KERJASAMA
Fakultas Pertanian Universitas Dwijendra telah melakukan kerjasama dengan :
- Perguruan tinggi baik negeri maupun swasta di Bali dan luar Bali
- Pemerintahan baik di tingkat pusat, provinsi dan kabupaten
- Organisasi atau institusi swasta berkenaan dengan sektor pertanian
- Lembaga internasional (Perguruan Tinggi dan Non-goverment Organization) seperti :
- Mryland University (USA)
- Wageningen University and Research (The Netherlands)
- Landi Institusi (Tanzania, Afrika)
- ICRAF (Bogor)
- Dsb
KEUNGGULAN LOKAL
- Pengembangan agribisnis berbasis kelembagaan subak
- Pengembangan pariwisata berdasarkan pertanian/agrowisata
AKTIVITAS TRI DARMA PERGURUAN TINGGI
- Pendidikan dan pengajar berbasis kompetensi
- Penelitian dosen yang melibatkan mahasiswa
- Pengabdian pada masyarakat
AKTIVITAS KEMAHASISWAAN
- Partisipasi dalam workshop, seminar dan training
- Partisipasi dalam kegiatan seni dan olahraga
- Pengembangan bisnis
- Penataan kebun / taman